Semarang-Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pramuka Universitas Semarang (USM), baru-baru ini mengikuti Lomba Cerdas Tangkas Pramuka (LCTP) Kwartir Cabang Kota Semarang, yang bertempat di SMA Negeri 5 Semarang Jl Pemuda No 143, Sekayu, Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Kontingen Racana Pandanaran Universitas Semarang terdiri atas Brian Arga Damari, Aldi Iqbal Maulana, Krisna Budi Darmawan, Salsabila Laela Widyan, Rizka Alliyah Nasytha, dan Cahyandari Wulaningrum.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kwartir Cabang Kota Semarang di SMA Negeri 5, Kota Semarang.
“Perlombaan ini meliputi materi pengetahuan kepramukaan, pengetahuan umum, wawasan nusantara, syarat pramuka garuda, teknik kepramukaan dan beberapa materi kepramukaan lainnya. Selain itu, acara ini merupakan ajang untuk meningkatkan ketrampilan dan pengetahuan dengan semangat persatuan dan persaudaraan agar terciptanya jiwa-jiwa patriot dan cinta tanah air,” Kata Ketua UKM Pramuka, Brian Arga Damari.
Acara ini diikuti oleh kurang lebih 350 peserta dari jenjang SD, SMP, SMA, serta Perguruan Tinggi se- kota Semarang.
” Lomba Cerdas Tangkas Pramuka (LCTP) ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang diadakan oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka kota Semarang, kegiatan ini selain menguji kemampuan dan pengetahuan, juga menjadi ajang silahturahim antar pramuka se kota Semarang, sehingga memberikan dampak positif untuk menumbuhkan jiwa insan muda yang berkarakter dan berjiwa sosial tinggi,”Ucap Pembina Upacara pembukaan, Gunawan Sapto Giri.