SEMARANG-Dewan Mahasiswa Fakultas Ekonomi (DEMA FE) Universitas Semarang (USM) menyelenggarakan RAKER (Rapat Kerja) 2022 Pada tanggal 30 september 2022 secara luring di Gedung N, Ruang 3.10. Kegiatan ini diikuti Sebanyak 20 Peserta yang terdiri dari 5 dari dilegasi ORMA FE USM dan dihadiri Wakil Dekan 1 FE USM, Teguh Ariefiantoro, SE. MM.
Ketua panitia, Cahya David menyampaikan, Kegiatan ini mengambil tema Kolaborasi dan Semangat Kebersamaan Menuju Progresivitas Nyata. “Salah satu tujuan diadakannya raker ini adalah untuk menumbuhkan nilai persaudaraan antar pengurus Dewan Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Semarang dengan ORMA Eksekutif (BEM, HMJA, dan HMJM FE USM)” Ujar Ketua panitia.
Rangkaian acara Raker ini adalah penyampaian hasil penilaian dari DEMA FE terhadap program kerja yang telah dilaksanakan oleh ORMA eksekutif lainnya. Selain itu dilanjutnya dengan sesi curah pikir dan diskusi bersama.
David juga berharap ORM FE USM Selalu kompak “dengan adanya kegiatan ini ORMA FE dapat semakin kompak dan selaras” Imbuh Ketua panitia