UKM ROCSU MENGIKUTI LOMBA TRANSPORTER 2024

Semarang – Robotic Center Semarang University (ROCSU) Universitas Semarang (USM) mengikuti Kompetisi Polines Robot Contes (PRC) yang dihadiri oleh politeknik negeri semarang yang di laksanakan di wisma perdamaian kota semarang pada hari Selasa tanggal 6 Februari 2024 . Kompetisi tersebut di ikuti oleh 57 tim yang terdiri dari pelajar dan juga mahasiswa dari berbagai daerah. ROCSU sendiri mengirimkan tiga tim untuk mengikuti pertandingan yaitu tim Rocsu-one,Rocsu-x,Rocsu-maveric.

Polines Robotic Contes (PRC) 2024 robot yang dilombakan yaitu robot trasporter , dimana robot bertugas memindahkan kotak dadu dari rak menuju drop zone yang sudah ditentukan. Robot trasporter dikendalikan secara nirkabel melalui joki .Terdiri dari tiga pemain pemain pertama bertugas menjadi joki pemain kedua bertugas sebagai komunikan dan pemain ketiga bertugas sebagai retrying.Permainan strategi dalam pertandingan serta kelincahan robot dalam memindahkan benda adalah kunci untuk memenangkan pertandingan .

Tujuan dari Lomba Robot trasporter yang dalam Polines Robotic Contes (PRC) yaitu Menumbuhkan kreativitas pelajar dan mahasiswa dalam merancang dan mengimplementasikan di bidang robotika serta Mendorong pengaplikasian teknologi robotika dalam situasi dunia nyata. Karena robot Transporter ini dapat diimplementasikan di industri,gudang,dan rumah tangga.Harapan untuk kedepanya lomba trasporter dilaksanana tiap tahunya tidak digantikan oleh lomba lainya atau bisa membuat kategori lomba untuk masing-masing robot.