Pada tanggal 21 Juli 2024, Nurkhayati, mahasiswa Program Studi Manajemen Universitas Semarang, mengadakan edukasi mengenai teknik promosi dan strategi pemasaran bagi pengembangan UMKM dengan memanfaatkan media online dan offline di Kelurahan Gisikdrono, Semarang Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada pelaku UMKM setempat tentang cara memasarkan produk secara lebih efektif dan memperluas jangkauan pasar melalui berbagai platform.
Dalam edukasi tersebut, Nurkhayati menjelaskan berbagai teknik promosi yang dapat dilakukan baik secara online, melalui media sosial dan website, maupun offline, dengan menggunakan metode pemasaran tradisional seperti pemasangan baliho, selebaran, dan event. Dia juga memberikan panduan mengenai bagaimana memilih strategi pemasaran yang sesuai dengan karakteristik pasar dan produk yang dimiliki oleh UMKM.
Peserta yang terdiri dari para pelaku UMKM sangat antusias dan aktif dalam mengikuti sesi tanya jawab. Mereka sangat tertarik untuk mengetahui cara-cara baru dalam memasarkan produk secara efektif dan mencapai konsumen yang lebih luas, baik di pasar lokal maupun global.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian masyarakat oleh mahasiswa Universitas Semarang, yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku UMKM dalam hal promosi dan pemasaran, baik melalui media digital maupun tradisional. Diharapkan, dengan pengetahuan yang diperoleh, pelaku UMKM di Kelurahan Gisikdrono dapat lebih kreatif dalam memasarkan produk mereka dan meningkatkan daya saing di pasar yang semakin kompetitif.