Semarang-Ratna Ayu Puspita Dewi yang merupakan mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Semarang (FTP USM) menjadi narasumber pada sosialisasi pemanfataan limbah rumah tangga, 26 Agustus 2022.
Kegiatan ini diikuti 32 orang di Tembalang Semarang.
“Limbah rumah tangga yang dapat dimanfaatkan adalah air cucian beras,”ucapnya.
Ratna menambahkan air cucian beras ini dapat menjadi produk yang bernilai ekonomis seperti nata de leri, yang akhirnya produk tersebut dapat terjual sehingga dapat meningkatkan ekonomi keluarga warga Tembalang.