UKM Mapala Usm Mengikuti MUCC 2024 di Universitas Madura

Semarang-Unit Kegiatan Mahasiswa Pencinta Alam ( UKM Mapala) Universitas Semarang (USM), baru-baru ini ikut serta dalam Mahapala Unira Climbing Competition (MUCC) 2024 yang diselenggarakan oleh Universitas Madura. Kompetisi ini diikuti oleh 168 peserta dari seluruh Indonesia.

Partisipasi Mapala USM dalam ajang ini menunjukkan semangat kompetitif mereka dalam olahraga panjat tebing di tingkat nasional.

Delegasi UKM Mapal USM adalah Iko Satria.

“Ajang ini menjadi pengalaman yang sangat berharga bagi saya,”Ucap Iko.

Iko mengatakan akan terus berlatih lebih keras, disiplin dan tekun agar kompetisi selanjutnya dapat menghasilkan prestasi yang terbaik baik USM.

Dalam kompetisi ini, para peserta memperebutkan total hadiah sebesar Rp 85 juta serta beasiswa pendidikan di Universitas Madura. Ajang ini juga  menjadi salah satu kompetisi panjat tebing yang cukup bergengsi di Indonesia pada tahun 2024​.